Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN 2019 sebenernya sudah banyak di bagikan, namun untuk pelengkap Websaite IDulasan pada kesempatan ini kami membagikan kembali contoh surat lamaran pekerjaan ke perusahaan bumn yang baik dan benar sebagai bahan refrensi anda untuk membuat surat lamaran kerja di bumn.

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) adalah salah satu perusahaan yang di milik negara, ada banyak macam perusahaan BUMN di indonesia sehingga tidak heran jika kita sering mendengar penerimaan karyawan baru atau lowongan pekerjaan besar-besaran di perusahaan tersebut. Walau begitu adanya, untuk di terimanya dalam bekerja di BUMN tidaklah mudah, hal ini di karenakan peminat yang ingin bekerja ke bumn sangat banyak jumblahnya.

Melamar pekerjaan di BUMN tentu kita membutuhkan sebuah surat lamaran kerja dan juga CV lamaran kerja yang baik dan benar, supaya surat lamaran kerja bumn 2019 yang kita kirim ke perusahaan dapat di pertimbangkan dengan baik oleh HRD.

Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN 2019

Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN 2019


Membuat Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN 2019 sebenrnya tidak terlalu sulit, yang perlu anda pahami adalah bagian-bagian dari isi surat lamaran kerja tersebut, lalu di tulis dengan kalimat atau bahasa yang formal, baik, benar dan sopan. usahakan membuat surat lamaran pekerjaan di bumn yang menarik dan terlihat profesional.

Lalu apakah itu sudah cukup? tentu saja belum, Buatlah CV atau daftar riwayat hidup yang menarik dan modern agar menambah poin dari surat lamaran kerja bumn yang anda kirim. membuat cv menarik agar terlihat profesional dapat anda lakukan dengan mengunakan Template cv desain menarik yang sudah kami bagikan waktu lalu. bisa anda lihat di artikel sebelumnya atau di sini : Template CV Word Desain Menarik Terbaru 2019

Anda yang sudah tidak sabar ingin melihat contoh surat lamaran kerja bumn pnm, pln dan lain lain bisa melihatnya di bawah ini yang sudah kami sediakan.

Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN PNM


Banda Aceh, 21 Januari 2019
Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada :
Staf HRD
PT. Penanaman Modal Madani (PNM)
Jln. MT Hamzah Bendahara No. 73, Sukadamai
Banda Aceh

Dengan hormat,
Sesuai dengan informasi adanya lowongan pekerjaan di PT. Penanaman Modal Madani (PNM) pada posisi sebagai Staff Adminitrasi, maka saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama                             : Dedy Irawan
Tempat, tanggal lahir     :  Banda Aceh, 10 Agustus 1995
Pendidikan Terakhir      : S1 Administrasi Perkantoran
Alamat                           : Jln. T. Hasan No. 77 Banda Aceh
Telepon                          : 085260896723
Email                             : dedy.irawan@gmail.com
Status Perkawinan         : Belum Menikah

Bermaksud untuk melamar pekerjaan pada posisi tersebut. Saya mempunyai kondisi kesehatan yang baik dan mampu mengoperasikan beberapa komputer dengan baik, khususnya Microsoft Office Word, Excel, Power Point dan beberapa software perkantoran lainnya.

Sebagai bahan pertimbangan, berikut saya lampirkan beberapa dokumen yang saya miliki:

2. Fotokopi Ijazah S1 Administrasi Perkantoran;
3. Transkrip Nilai;
4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk;
5. Fotokopi Sertifikat Komputer;
6. Pas Foto Terbaru berukuran 3×4 2 lembar.

Demikian surat permohonan kerja ini saya sampaikan, atas perhatian dan pertimbangan Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,

Dedy Irawan
Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN 2019

Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN PLN


Bogor, 21 Januari 2019
Hal : Lamaran Pekerjaan

Kepada Yth.
Manajer
PT. PLN (PERSERO) WILAYAH
Jl. Raya Pajajaran

Dengan hormat,

Sesuai dengan kabar yang saya dapatkan dari website resmi PLN terkait lowongan kerja di PT PLN (PERSERO), maka dengan ini saya mengajaukan diri untuk bergabung dengan TIM Marketing di PT. PLN (PERSERO). Berikut ini adalah data singkat pribadi saya:

Nama : Abimana
Tempat & Tgl. Akhir : Bogor, 26 Januari 1992
Pendidikan Akhir : SI Akuntansi
Alamat : Jalan Ir. Haji Juanda No.13
Telepon, HP, email : 08576577xxxx/manusaisukses@gmail.com
Status Perkawinan : Belum menikah

Kondisi kesehatan yang saya miliki sangat baik, mampu berbahasa inggris baik secera tulisan maupun lisan, mampu mengoperasikan komputer (Microsoft world, Microsoft excel, Microsoft Acces, outlook, dan powerpoint), latar pendidikan yang memuaskan, memiliki kemampuan dalam bidang kelistrikan dasar dan mampu melakukan surat menyurat dalam bahasa Inggris. Bisa bekerja secara individu maupun tim. Siap untuk ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan :

1. Daftar Riwayat Hidup;
2. Fotokopi Ijazah S1 Administrasi Perkantoran;
3. Transkrip Nilai;
4. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk;
5. Fotokopi Sertifikat Komputer;
6. Pas Foto Terbaru berukuran 3×4 2 lembar.

Untuk itu saya berharap Ibu/Bapak bersedia bisa meluangkan waktu dan memberikan kesempatan wawancara, sehingga saya memiliki kesempatan untuk menjelaskan potensi yang saya miliki dengan cara yang terperinci.

Demikian surat lamaran ini, dan terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

Hormat saya,

Abimana
Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN di PLN

Demikian artikel tentang Contoh Surat Lamaran Kerja BUMN 2019 Yang Baik Dan Benar yang dapat kami sampaikan pada kesempatan ini. Semoga apa yang kami bagikan di sini dapat memberikan manfaat untuk Sodara yang akan melamar pekerjaan di bumn. Semoga anda lekas di terima dan segera bekerja di Perusahaan yang anda idamkan. 

Post a Comment